Inilah sedikit catatan tentang saya, apa yang saya alami dan apa yang saya pikirkan.
Pages
Sabtu, 24 Agustus 2013
Kru KeKeR Ikut Flashmob Bareng
SERUNYA Roadshow Kara memang menjadi momen yang gak bakal dilupakan. Pasalnya kehebohan tak pernah berakhir, apalagi penampilan dari ekskul yang mampu membuat suasana sekolah heboh. Bahkan nih, bukan hanya siswa SMA aja yang ikutan serunya acara tetapi siswa SMP Kara juga tak mau ketinggalan menyaksikan Roadshow kali ini.
Nah, penampilan tim Kara Cheers dengan kostum Sailormoon menjadi salah satu penampilan yang ditunggu-tunggu di tengah-tengah acara. Walaupun tampil di bawah terik matahari, semangat mereka tak pernah surut. Mereka tetap tampil energik dengan penampilan memukau.
Tak sampai di situ saja, lima cowok kece dan keren yang tergabung dalam grup dance XO Boys ikut menambah semarak acara. Konsep dance robot remains diusung mereka, tampil dengan topeng membuat mereka tampak sangat misterius dan mengundang rasa penasaran penonton.
Nah, penampilan khusus untuk KeKeR ini menjadi heboh saat beberapa Kru KeKeR juga ikut berdance lewat lagu “Gentleman” milik Psy. Lima kru KeKeR tanpa malu-malu ikut bergoyang bersama siswa Kara.
"Khusus penampilan yang ini, kami berusaha menciptakan gaya baru dan unik untuk meramaikan acara Kuis Paling Cerdas,” ungkap Gilang Dwi Armando ketua tim X0 Boys.
Lebih lanjut Gilang menambahkan jika konsep ini untuk memberi kejutan kepada para penonton. "Kami sengaja mengajak siswa-siswi Kara dan juga kru KeKeR membuat formasi seru-seruan di tengah lapangan biar gak terkesan monoton," tutupnya. (rza-mk3/ars)
NB : Terbit di Halaman KeKeR FAJAR, Sabtu 24 Agustus 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar