Pages

Rabu, 04 September 2013

Ekskul Smunel Tampil Total

REPORTER : REZA KAHLIL
EDITOR : ARSYAD HAKIM





TAK terasa Roadshow Kuis Paling Cerdas dalam rangka satu dekade KeKeR memasuki hari kedelapan. Setelah sebelumnya beberapa sekolah unggulan di Makassar telah dikunjungi kru KeKeR, kali ini giliran SMAN 5 Makassar (Smunel). Nah, gimana serunya Roadshow di sana? Yuk kita simak!

Sama halnya dengan sekolah lain, Smunel tak mau kalah untuk memberikan penampilan terbaiknya. Tiga ekskul populer di Smunel menampilkan kehebatannya masing-masing. Seperti ekskul PMR yang membuat tandu dengan mata tertutup.

Tak hanya itu saja loh, Paskibra Smunel juga tampil pede beraksi dengan paduan gaya khas Paskibra dengan aksi konyol yang mengundang tawa hingga tim Futsal Smunel dengan mempertunjukkan kehebatannya dalam menggiring bola. Semuanya tampak total melakukan aksi hebatnya ini.

Drs Rahmat M.Si Kepala SMAN 5 Makassar, sangat mengapresiasi kehadiran Roadshow KeKeR ini. "KeKeR itu bisa memotivasi pelajar untuk melakukan kegiatan bermanfaat. Saya harapkan siswa bisa memperlihatkan kegiatan sekolah dan memotivasi kita untuk bisa mandiri," ungkapnya saat memberi sambutan.

Redaktur KeKeR yang juga hadir saat Roadshow menungkapkan bahwa Smunel bukan sekolah yang baru bagi KeKeR. "Smunel termasuk mitra kita untuk mengisi halaman KeKeR, atas dasar itu Smunel dipilih untuk menjadi salah satu sekolah pilihan penyelenggaraan Roadshow," ujar Arsyad Hakim dihadapan ratusan siswa Smunel.

Nah, penampilan ekskul di lapangan sekolah usai. Kini tiba giliran aula sekolah yang dipadati siswa untuk ikut dalam Kuis Paling Cerdas. Tak hanya siswa yang ikut antusias dalam mengikuti Roadshow tampak beberapa guru Smunel juga ikut kemeriahan kuis.

Nah, sama halnya dengan sekolah lain. Persaingan ketat juga terlihat di kuis edisi Smunel. Beberapa pertanyaan menjebak kadang membuat siswa terkecoh dan menyebabkan mereka harus keluar dari arena lomba. Masih ada sepuluh siswa yang bertahan dan membuat mereka melaju ke Final untuk melawan 90 peserta dari sekolah lainnya.

Saskia Diana Muslim, salah satu siswa yang ikut dalam kuis Paling Cerdas mengakui jika ada beberapa pertanyaan yang gampang ada pula yang susah tapi beberapa juga pertanyaan yang menjebak. "Soal pertama menjebak, soalnya kebanyakan yang tahu provinsi di Indonesia ada 33 tapi ternyata 34 jadi banyak yang gugur deh. Walaupun begitu acaranya seru dan menambah wawasan kita, terima kasih KeKeR," cuap siswi kelas XI IPS Unggulan ini.(*)

NB : Terbit di Halaman KeKeR FAJAR, Kamis 29 Agustus 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Fotonya @rezakahlil

Fotonya @rezakahlil
Sayami Ini, Inimi Saya