Pages

Kamis, 25 April 2013

Dicuekin Sobat Bikin Bete!!

REPORTER: REZA KAHLIL-DIAN KURNIASIH
EDITOR: ARSYAD HAKIM



    HARI itu tidak seperti biasanya. Rina melangkah dengan semangat menyapa sahabatnya, Gadis, yang lagi duduk di kelasnya. Namun, saat Rina duduk di sebelah Gadis, sahabatnya itu langsung pergi meninggalkan dirinya tanpa berkata apa-apa. Wah, ada apa ya?? Kok sahabatnya tiba-tiba nyuekin dia. Nah, ada nggak SoKeRs yang pernah mengalami hal seperti itu? Tiba-tiba dicuekin atau malah justru nyuekin sobatnya sendiri.

    Melakukan aktivitas bareng sobat tercinta memang menyenangkan. Mulai dari belajar bareng, curhat-curhatan, hang out hingga sama-sama solving problem itu membuat kita menjadi saling membutuhkan satu sama lain. Tapi ada saat-saat di mana hal itu nggak terjadi.
    Seperti yang dirasakan Nur Liya, Sobat KeKeR (SokeRs) yang berasal dari SMKN 6 Makassar. Doi pernah punya pengalaman nyuekin sobatnya sendiri. Alasannya, karena Si Sobat hanya ada pada saat butuh bantuan dari dirinya. Bukan hanya itu aja, masalah yang sama yang selalu dibahas juga bikin dia bersikap cuek dengan sobatnya. 
    "Pernah nyuekin sobat soalnya doi bikin bete kalau butuh aja baru dekat banget, kalau tidak ya cuek bebek atau biasanya karena setiap hari bahas soal yang sama," aku cewek kelas X Jurusan pariwisata ini.
    Hal yang sama juga dirasakan salah satu SoKeRs dari SMPN 12 nih. Yup, Nurmuliasneny Musa mengaku biasa bersikap cuek dengan sobatnya karena sifat sobatnya yang terkadang enggan menegur dirinya ketika berpapasan.
    "Wah biasa juga sih saya cuek sama sahabat sendiri. Soalnya dia itu orangnya suka "LuDar" sih alias Lupa Daratan. Doi jarang menyapa duluan kalau ketemu," tutur cewek kelahiran Makale, 26 November 1999.
    Ada lagi nih cerita soal sikap cuek sahabat. Wendy Parimin, cowok yang masih tercatat sebagai siswa SMK Kartika mengungkapkan jika cuek dengan sahabat adalah hal yang biasa terjadi. Doi pun juga pernah merasakan hal demikian. Baginya, sahabat adalah segalanya walaupun terkadang sahabat melakukan kesalahan
    "Saya pernah nyuekin sahabat saya soalnya ada sifatnya yang kurang baik menurut saya. Walaupun begitu, saya tetap bersahabat dengan dia karena kehadiran seorang sahabat itu sangat berarti buat saya," jelas penyuka film Crows Zero ini.
    Cerita berbeda datang dari Gelvin Rangga Tanari. Cowok yang sehari-harinya menuntut ilmu di SMAN 18 Makassar, mengaku pernah dicuekin dan juga pernah cuek dengan sahabatnya.
    Gak ketinggalan Riska, siswi SMPN 1 Makassar ini juga pernah dicuekin gara-gara salah paham soal pacar. "Dicuekin? Pernah dan rasanya itu gak enak banget!," ungkapnya ke KeKeR.
    Nah, guys! Emang sih setiap orang gak ada yang suka dicuekin. Soalnya setiap orang butuh perhatian. Coba deh koreksi diri kamu siapa tahu memang ada kesalahan yang gak kamu sadari sehingga orang bersikap cuek sama kamu. Keep Smile Yah!!(*)

NB : Terbit di Halaman KeKeR FAJAR Kamis, 25 April 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Fotonya @rezakahlil

Fotonya @rezakahlil
Sayami Ini, Inimi Saya